Manajer Arsenal Arsene Wenger tak mau menyalahkan kiper Lukasz Fabianski usai timnya kalah 2-1 dari Porto pada Leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (18/2) dinihari WIB.
Fabianski melakukan dua blunder sehingga menyebabkan The Gunners menelan kekalahan. Blunder pertama terjadi di menit ke-11. Umpan Silvestre Varela dari sisi kiri pertahanan Arsenal tak mampu dihalau Fabianski. Padahal, bola tersebut tidak mengalir deras, dan seharusnya kiper asal Polandia itu bisa menangkap dengan mudah.
Blunder kedua terjadi saat tercipta gol Porto di babak kedua. Umpan balik Sol Campbell seharusnya cukup ditendang melalui kaki Fabianski karena tidak ada pemain lawan yang mengancam. Tapi, justru ditahan dengan kaki sejenak dan memegangnya dengan tangan.
Meski terlihat jelas Fabianski tampil buruk dalam pertandingan itu, Wenger tetap tak bergeming. Pelatih asal Prancis itu justru masih mempercayai Fabianski untuk tetap menampuk posisi kiper selama Manuel Almunia absen.
"Saya tak mau menyalahkan secara individual terhadap permainan Fabianski, termasuk menyudutkannya di depan semua orang," ujar Wenger dikutip Tribalfootball.
"Kami harus menerima kekalahan sebagai tim dan juga menerima kemenangan sebagai tim. Penampilan individual tak perlu diungkap ke publik."
Sumber: Goal.Com
Tiada ulasan:
Catat Ulasan